Tips Buat Kamu yang Pertama Kali ke Travel Fair
Aug 25, 2022
Musim Travel Fair telah tiba! Di masa pasca-pandemi ini, dengan tingginya harga tiket pesawat saat ini, pameran wisata yang biasa dijuluki “Travel Fair” sudah menjadi acara yang dinanti-nantikan oleh banyak orang. Selain menjadi tempat berburu harga tiket pesawat murah, ada banyak hal yang bisa kamu dapatkan di Travel Fair - mulai dari referensi destinasi wisata, paket wisata murah, tiket promo pesawat, rekomendasi hotel/penginapan, hingga asuransi perjalanan. Jika kamu berniat berkunjung ke acara travel fair pertamamu dalam waktu dekat, berikut beberapa panduan dan tips yang bisa kamu simak.

 

1. Cari Informasi tentang Acara Travel Fair

Sebelum memutuskan untuk datang ke Travel Fair, sebaiknya kamu sudah mencari informasi lengkap mengenai Travel Fair yang akan kamu kunjungi termasuk alamat dan waktu penyelenggaraannya, pastikan kamu tau brand-brand travel yang akan mengikuti acara tersebut. Kamu bisa mendapatkan informasinya melalui agen perjalanan peserta Travel Fair, atau dari media sosial, media massa, dan juga bank yang menjadi rekan dalam penyelenggaraan tersebut. Pastikan kamu sudah memiliki informasi mengenai cara dan metode pembayaran yang bisa digunakan untuk mendapatkan promo di acara Travel Fair tersebut. 

 

2. Siapkan Tanggal Keberangkatan dan Tujuan Liburan

Sebelum memutuskan untuk berburu tiket pesawat di Travel Fair, ada baiknya kamu sudah mempersiapkan minimal tiga pilihan tanggal keberangkatan dan kepulangan. Hal ini sebagai langkah antisipasi jika promosi tidak tersedia atau harga yang ditawarkan tinggi untuk tanggal yang kamu pilih. Kamu juga perlu menentukan tujuan liburanmu terlebih dahulu agar tidak menghabiskan banyak waktu memilih saat berada di travel fair. Perlu diingat, tiket promo biasanya memiliki kuota yang terbatas!

 

3. Datanglah di Hari Pertama

Datang di hari pertama travel fair akan memberikan kamu kesempatan lebih besar untuk mendapatkan tiket pesawat murah yang diinginkan. Biasanya kuota promo masih banyak tersedia di hari pertama, sehingga kamu bisa lebih leluasa memilih tanggal dan tujuanmu. Terlebih jika hari pertama travel fair jatuh pada hari kerja, kamu akan semakin diuntungkan karena kebanyakan pengunjung biasanya memilih untuk datang di akhir pekan.

 

4. Manfaatkan Cashback

Setiap event Travel Fair kemungkinan besar memiliki official partner bank, jadi jangan lupa untuk memanfaatkan promo-promo yang diberikan oleh bank tersebut. Pastikan kamu membawa kartu debit atau kredit dari official bank partner Travel Fair tersebut agar bisa mendapatkan penawaran cashback atau promo tambahan.

 

5. Membeli Asuransi Perjalanan

Bagi kamu yang ingin melakukan perjalanan, terutama perjalanan internasional, asuransi perjalanan mulai menjadi keperluan untuk pengajuan visa dan menjadi persyaratan untuk memasuki beberapa negara-negara tertentu di periode pasca pandemi ini. Salah satu keuntungan lain dari mengunjungi Travel Fair ialah mendapatkan penawaran asuransi perjalanan murah. Namun perlu diingat dan dipastikan bahwa coverage dan benefit yang diberikan dalam polis sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan untuk perjalananmu.

 

Amanyaman merupakan salah satu spesialis asuransi perjalanan yang menawarkan perlindungan DOUBLE Protection dari sebelum, selama dan sesudah perjalanan. Jika kamu memiliki rencana membeli tiket di travel fair tapi masih ragu untuk memilih tanggal, tidak perlu khawatir lagi selama mempunyai polis asuransi perjalanan Amanyaman. Dengan polis Amanyaman, kamu akan mendapat manfaat FREE Rebooking Fee jika harus reschedule tiket karena alasan apapun di kemudian hari. Amanyaman memiliki berbagai pilihan produk yang bisa mencukupi kebutuhanmu seperti Asia 50, Worldwide 50, Worldwide 100, Worldwide 250 atau Worldwide 100plus dan Worldwide 250plus untuk Travellers yang membutuhkan EXTRA COVID-19 Protection hingga USD32,500. 

 

Demikianlah tips dan panduan yang bisa kamu lakukan sebelum pergi ke Travel Fair. Jika kamu tertarik dengan penawaran dan informasi benefit dari produk Asuransi Perjalanan Amanyaman, silahkan cek informasi lebih lanjut disini!

Musim Travel Fair telah tiba! Di masa pasca-pandemi ini, dengan tingginya harga tiket pesawat saat ini, pameran wisata yang biasa dijuluki “Travel Fair” sudah menjadi acara yang dinanti-nantikan oleh banyak orang. Selain menjadi tempat berburu harga tiket pesawat murah, ada banyak hal yang bisa kamu dapatkan di Travel Fair - mulai dari referensi destinasi wisata, paket wisata murah, tiket promo pesawat, rekomendasi hotel/penginapan, hingga asuransi perjalanan. Jika kamu berniat berkunjung ke acara travel fair pertamamu dalam waktu dekat, berikut beberapa panduan dan tips yang bisa kamu simak.

 

1. Cari Informasi tentang Acara Travel Fair

Sebelum memutuskan untuk datang ke Travel Fair, sebaiknya kamu sudah mencari informasi lengkap mengenai Travel Fair yang akan kamu kunjungi termasuk alamat dan waktu penyelenggaraannya, pastikan kamu tau brand-brand travel yang akan mengikuti acara tersebut. Kamu bisa mendapatkan informasinya melalui agen perjalanan peserta Travel Fair, atau dari media sosial, media massa, dan juga bank yang menjadi rekan dalam penyelenggaraan tersebut. Pastikan kamu sudah memiliki informasi mengenai cara dan metode pembayaran yang bisa digunakan untuk mendapatkan promo di acara Travel Fair tersebut. 

 

2. Siapkan Tanggal Keberangkatan dan Tujuan Liburan

Sebelum memutuskan untuk berburu tiket pesawat di Travel Fair, ada baiknya kamu sudah mempersiapkan minimal tiga pilihan tanggal keberangkatan dan kepulangan. Hal ini sebagai langkah antisipasi jika promosi tidak tersedia atau harga yang ditawarkan tinggi untuk tanggal yang kamu pilih. Kamu juga perlu menentukan tujuan liburanmu terlebih dahulu agar tidak menghabiskan banyak waktu memilih saat berada di travel fair. Perlu diingat, tiket promo biasanya memiliki kuota yang terbatas!

 

3. Datanglah di Hari Pertama

Datang di hari pertama travel fair akan memberikan kamu kesempatan lebih besar untuk mendapatkan tiket pesawat murah yang diinginkan. Biasanya kuota promo masih banyak tersedia di hari pertama, sehingga kamu bisa lebih leluasa memilih tanggal dan tujuanmu. Terlebih jika hari pertama travel fair jatuh pada hari kerja, kamu akan semakin diuntungkan karena kebanyakan pengunjung biasanya memilih untuk datang di akhir pekan.

 

4. Manfaatkan Cashback

Setiap event Travel Fair kemungkinan besar memiliki official partner bank, jadi jangan lupa untuk memanfaatkan promo-promo yang diberikan oleh bank tersebut. Pastikan kamu membawa kartu debit atau kredit dari official bank partner Travel Fair tersebut agar bisa mendapatkan penawaran cashback atau promo tambahan.

 

5. Membeli Asuransi Perjalanan

Bagi kamu yang ingin melakukan perjalanan, terutama perjalanan internasional, asuransi perjalanan mulai menjadi keperluan untuk pengajuan visa dan menjadi persyaratan untuk memasuki beberapa negara-negara tertentu di periode pasca pandemi ini. Salah satu keuntungan lain dari mengunjungi Travel Fair ialah mendapatkan penawaran asuransi perjalanan murah. Namun perlu diingat dan dipastikan bahwa coverage dan benefit yang diberikan dalam polis sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan untuk perjalananmu.

 

Amanyaman merupakan salah satu spesialis asuransi perjalanan yang menawarkan perlindungan DOUBLE Protection dari sebelum, selama dan sesudah perjalanan. Jika kamu memiliki rencana membeli tiket di travel fair tapi masih ragu untuk memilih tanggal, tidak perlu khawatir lagi selama mempunyai polis asuransi perjalanan Amanyaman. Dengan polis Amanyaman, kamu akan mendapat manfaat FREE Rebooking Fee jika harus reschedule tiket karena alasan apapun di kemudian hari. Amanyaman memiliki berbagai pilihan produk yang bisa mencukupi kebutuhanmu seperti Asia 50, Worldwide 50, Worldwide 100, Worldwide 250 atau Worldwide 100plus dan Worldwide 250plus untuk Travellers yang membutuhkan EXTRA COVID-19 Protection hingga USD32,500. 

 

Demikianlah tips dan panduan yang bisa kamu lakukan sebelum pergi ke Travel Fair. Jika kamu tertarik dengan penawaran dan informasi benefit dari produk Asuransi Perjalanan Amanyaman, silahkan cek informasi lebih lanjut disini!